Menetapkan Tujuan dan Sasaran Pameran

 

Sebelum Anda memesan exhibition booth design anda, tanyakan pada diri Anda pertanyaan-pertanyaan berikut:

 

  • Mengapa saya melakukan pameran pada acara ini?
  • Apa produk / jasa yang akan saya pamerkan?
  • Apa yang ingin saya capai?
  • Apa yang akan saya lakukan untuk mencapai hasil yang maksimal?
  • Bagaimana cara agar pameran sesuai dengan strategi penjualan dan pemasaran saya?

Jawaban Anda untuk pertanyaan-pertanyaan ini akan membantu Anda membentuk tujuan tertentu yang Anda butuhkan agar menjadi peserta yang sukses menurut exhibition design. Tujuan yang sudah anda rencanakan harus terukur dan diperoleh. Anda akan merasa jauh lebih mudah untuk mengukur nilai keberhasilan Anda jika Anda memiliki tujuan khusus. Misalnya, Anda dapat menentukan berapa banyak orang yang akan tertarik terhadap produk / jasa anda yang akan menguntukan, pembuatan janji, dan penjualan unit.

Tujuan pameran anda dapat menjadi tantangan bagi anda sendiri, tapi ingat jika Anda dan staf stand Anda ingin sukses, jadi lah diri anda senidiri, terutama jika Anda melakukan pameran untuk pertama kalinya atau baru mengatur tujuan dari mengikuti pameran untuk pertama kalinya.

Ada 6 alasan mengapa perusahaan memilih untuk mengikuti pameran:

 

  • Membangun Penjualan
  • Meningkatkan hubungan pelanggan
  • Melakukan riset pasar
  • Menghasilkan hubungan media / PR
  • Membangun merek / brand
  • Membangun dan relasi penjualan
  • Ketika Anda sedang membuat tujuan Anda, pertimbangkan masing-masing hal di atas untuk menentukan mengapa Anda akan pergi dan apa yang ingin Anda coba capai.

Bisakah acara pameran ini memenuhi tujuan Anda?

Untuk mengetahuinya, dapatkan informasi sebanyak mungkin tentang pameran yang sedang anda pertimbangkan.

Mintalah kepada penyelenggara acara untuk salinan formulir pendaftaran tahun lalu dan profil peserta. Hal ini akan memberitahu Anda dengan siapa Anda akan bertemu di lantai pameran dan akan membantu Anda mencocokkan target audiens Anda dan pengunjung audiens yang diharapkan.

Minta nama-nama peserta pameran yang telah dikonfirmasi akan mengikuti pameran, dan carilah daftar pesaing Anda.

Tanyakan peserta pameran dan pengujung sebelumnya tentang apa yang mereka suka dan tidak suka tentang acara tersebut, dan apakah acara tersebut memenuhi pembelian dan penjualan mereka.

Tanyakan juga pada manajemen pameran bagaimana mereka berencana untuk mempromosikan acara itu, dan apa yang akan mereka lakukan untuk membantu calon pelanggan menemukan Anda di acara tersebut.

Pilih pameran karena anda percaya dapat memenuhi dan mencapai tujuan Anda bukan karena tim penjualan Anda berpikir Anda harus berada di sana atau karena penyelenggara acara mengatakan pesaing Anda berada di sana.

Mengetahui apa yang sebenarnya anda inginkan adalah elemen penting dari kesuksesan. Pastikan bahwa Anda memahami tujuan Anda. Membuat mereka SMART:

 

  • Spesifik
  • Terukur
  • Dapat di terima
  • Realistis
  • Penetapan Waktu

Keywoard: – desain — international –

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *